admin@school-of-universe.com
0251 860 3233    
0856 8080 868
slide01
slide02
slide03
slide04
slide05
slide06
Written by 
11
Mar

Ekspedisi Taman Nasional Ujung Kulon SD5-6

Kegiatan Ekspedisi ke Taman Nasional Ujung Kulon untuk SD 5 dan SD 6 pada tanggal 11-15 Maret 2018

Perjalanan kami berlanjut ke Taman Nasional Ujung Kulon (TNUK)

Ekspedisi yang membutuhkan stamina prima dan mental baja ini kami lakukan selama 5 hari 4 malam, dimulai pada Ahad 11 Maret s/d Kamis 15 Maret 2018. 

Perjalanan darat kami tempuh selama 9 jam. Kemudian lanjut ke Pulau Handeleum dengan Speed Boat selama 2 jam. Kemudian ke Pulau Peucang selama 2,5 jam. Itu hanya perjalanan berangkat saja, jika dengan perjalanan pulang, silakan dikalikan 2.

Senin 12 Maret 2018, Menyusuri sungai Cigenter dengan Cano (perahu kecil) kemudian eksplorasi Padang Gembalaan yang ada di dekatnya. Namun yang terlihat hanya beberapa Burung Merak. Perjalanan kami lanjutkan ke Pulau Handeleum, di sana banyak Rusa dan beberapa Monyet. Eksplorasi Handeleum dimulai, dari hutan sampai pantai yang indah.

Hari selanjutnya Selasa 13 Maret 2018, kami maluncur ke Pulau Handeleum, di sana ada banyak sekali Babi Hutan, Monyet, Rusa dan juga Burung Merak. Selama dua hari di Peucang, kami puas dengan bermain di pantainya yang indah.

Rabu 14 Maret 2018, masih dari Peucang kami menuju Cibom dan melaksanakan Trekking susur hutan dan Samudera Hindia serta menuju ke Ciramea dan Tanjung Layar, tempat Mercusuar yang ada. Setelahnya kami melakukan penyeberangan basah dari pinggir pantai ke Kapal yang ada di tengah laut, sensai terbawa ombak yang menegangkan pun, kami rasakan. Kembali ke Peucang, kami bermain di Pantai selama 3 jam, sungguh puas. 

Kamis 15 Maret 2018, perjalanan berkahir, kami menuju Pelabuhan Sumur dan akan menuju ke #sou kemudian pulang ke rumah masing masing. What a wonderful days at TNUK 

 

#sou #schoolofuniverse #maestroschooloftechnopreneur #sekolahbisnis #sekolahalam #sekolahminatbakat #sekolahmenyenangkan #menuju20tahunsekolahalam #akaralam #ombakalam #sobatalam #workshopakaralam #saaid #pg #tk #sd #sm #maestro ikuti kami di www.school-of-universe.com dan www.msot.co.id

(0 votes)
Last modified on Tuesday, 10 April 2018 06:16
Rizka  

Leave a comment

Make sure you enter all the required information, indicated by an asterisk (*). HTML code is not allowed.